Image Hosted by ImageShack.us

Sunday, June 24, 2007

Rising Force Online Indonesia

Intro:

RF online (atau Rising Force Online) adalah game online (MMORPG) dengan nuansa gabungan antara fantasi dan masa depan dengan tema yang menarik. Bermula di suatu galaxy bernama NOVUS, pemain bisa memilih salah satu dari 3 bangsa yang ada untuk memakmurkan bangsa tersebut dan bertempur untuk menaklukan seluruh jagad. Bela bangsamu dan jadilah bagian dari sejarah di RF Online, Pertempuran Tiada Akhir.

Menjadi patriot RF tidak bisa hanya merupakan bagian satu individu saja, namun merupakan bagian dari satu bangsa dimana jiwa patriot diperlukan oleh setiap bangsa dalam menghadapai peperangan dengan bangsa lain. RF Online memiliki Chip war yang merupakan pertempuran antar Bangsa vs Bangsa vs Bangsa 3 kali sehari setiap 8 jam. Hal ini memberikan para Patriot RF pertempuran tiada akhir. Pertempuran antara 3 bangsa merupakan suasana baru, yang tidak bisa dilakukan hanya dengan mengandalkan kekuatan saja namun dibutuhkan kekompakan seluruh anggota bangsa dibawah pimpinan bangsa. Pilihlah bangsamu dan bawalah temanmu untuk bermain bersama sebagai teman sebangsa dan bertempurlah bersama mereka.

Fitur:

Chip War
Pertempuran Tiada Akhir – Pertarungan unik bangsa vs bangsa vs bangsa yang dilakukan setiap 8 jam sekali (dapat berubah sesuai aturan RF Online Indonesia). CHIP WAR membutuhkan kerja sama yang kuat antar pemain untuk memperebutkan pertambangan untuk kemakmuran suatu bangsa.

Tiga Bangsa
Ciptakan senjata penghancur terkuat, kendarai mesin perang terhebat atau summon dewa-dewa untuk berperang bersamamu. RF Online memiliki 3 bangsa yang berperang satu dengan yang lainnya, selain bermacam-macam profesi yang bisa dimainkan, masing-masing bangsa ini memiliki keunikan tersendiri.

Accretia Empire, merupakan bangsa cyborg yang memiliki teknologi paling maju. Mereka memiliki keinginan untuk menghancurkan peradaban manusia dan merubah seluruh sektor planet Novus dengan sistem persenjataan mereka. Accretia Empire memiliki senjata penghancur dinamakan Launcher.

Bellato Union, Penampilannya seperti manusia pada umumnya. Bangsa Bellato merupakan bangsa petualang dan peneliti yang berpengalaman. Bangsa Bellato mempunyai kendaraan perang, Robot Unit special (MAU) yang tidak dimiliki bangsa lainnya dan belum pernah dilihat di MMOG lain yang ada saat ini.

Holy Alliance Cora, adalah bangsa tertua di galaxy Novus, yang sangat terkenal dengan kekuatan magicnya. Beberapa dari mereka memiliki kemampuan khusus untuk memanggil Dewa perang yang sangat kuat yang disebut Animus.

Patriot System
Dalam RF online, Setiap bangsa akan dikepalai oleh seorang pemimpin yang disebut “Archon”. Archon mempunyai aura spesial yang bisa dilihat oleh siapa saja dan pemimpin bangsa ini dipilih dari pemain yang paling banyak memberikan kontribusi bagi bangsa tersebut.

Pertambangan
Menambang merupakan cara untuk mendapatkan kekayaan dan barang yang dapat diolah untuk memperoleh batu spesial yang dapat digunakan untuk meningkatkan / memperkuat Peralatan.

Ekonomi
Hukum ekonomi di RF Online berlaku seperti hukum ekonomi dalam kehidupan sehari-hari. Bangsa yang makmur akan memiliki mata uang dengan harga yang tinggi, dan sebaliknya. Selain itu system ekonomi juga mempengaruhi harga suatu barang pada bangsa tersebut.

Rumah Lelang
Dalam RF Online terdapat sistem Auction House ( Rumah Lelang ). Sistem ini memudahkan pemain dalam menjual / membeli suatu barang. Dimana pemain tidak perlu mencari / menunggu pemain untuk melakukan transaksi jual / beli.

Macro System
Berbeda dari game online kebanyakan, RF Online menyediakan Fitur Macro untuk dapat menjalankan beberapa perintah otomatis pada karakter. 2 Jenis macro yang dapat digunakan adalah Macro Potion dan Macro Skill.

Sistem Requirements:

Windows® System 98:
CPU Intel Pentium® III 800 Mhz or AMD Athlon 800 Mhz
RAM 256 MB
GRAPHIC CARD 64 MB 3D graphics card
DIRECT X DirectX® 9.0c and last stable version video drivers
HARD DRIVE 2.0 GB available HD space
INTERNET 56k or better Internet connection

RECOMMENDED SPECIFICATIONS
Windows® System 2000/XP OS:
CPU Intel Pentium® IV 1.5 Ghz or AMD XP +1500 Mhz
RAM 512 MB
GRAPHIC CARD 256 MB 3D graphics card or above
DIRECT X DirectX® 9.0c and last stable version video drivers
HARD DRIVE 4.0 GB or more available HD space
INTERNET Broadband Internet connection

buruan download close betanya atau dapetin dvd installernya di gameon terdekat

website: http://www.rf-online.web.id

No comments: